Tahun 2024 dibuka dengan kehadiran dua model gadget terbaru dari Tecno, yaitu Spark 20 dan Spark 20C, yang baru saja dirilis di Indonesia. Informasi lengkap tentang spesifikasi dan perbedaan keduanya dapat menjadi panduan bagi Anda yang tengah mencari ponsel baru.
Kedua ponsel pintar ini resmi diluncurkan pada Rabu (3/1/2024) dan menawarkan berbagai fitur menarik di kelas harga Rp 1 jutaan. Tecno Mobiles sendiri adalah salah satu perusahaan teknologi asal Shenzhen, Tiongkok yang kerap merilis produknya di Indonesia.
Perbedaan Seri Tecno Spark 20 Spark 20C
Pada perilisan terbarunya kali ini, Tecno memperkenalkan dua model yang sekilas tampak serupa, namun memiliki sedikit perbedaan, yaitu Tecno Spark 20 dan Tecno Spark 20C. Ini dia perbedaan spesifikasi dan harganya:
1. Tecno Spark 20
Tecno Spark 20 telah mengusung desain modul kamera bumpy yang diberi nama Metallic 3D Design oleh Tecno untuk memberikan sentuhan mewah pada bodinya. Selain itu, ponsel ini sudah dilengkapi sertifikasi IP53 yang membuatnya tahan terhadap percikan air dan debu, dengan desain tipis dengan ketebalan 8.45 mm untuk menambah kesan elegan.
Dari segi performa, Tecno Spark 20 ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G85, menawarkan performa lebih unggul untuk mendukung game berat seperti Genshin Impact dengan pengaturan grafis rendah. Untuk varian RAM dan penyimpanan, Spark 20 hadir dengan RAM LPDDR4x 8 GB dan memori internal eMMC 5.1 256 GB.
Menawarkan kapasitas penyimpanan besar dan kemampuan ekspansi hingga 1 TB menggunakan microSD. Adanya kamera utama berkapasitas 50MP pada Spark 20 telah mendukung perekaman video 2K@30 fps, memberikan kualitas gambar dan video yang lebih tinggi.
Sementara itu dari segi kelengkapan sensor dan konektivitas, Spark 20 menyediakan sensor giroskop virtual, sensor sidik jari di samping bodi, dan dukungan NFC multifungsi.
Adapun harga dari gadget terbaru Tecno Spark 20 sangat terjangkau untuk kelas entry-level, yaitu sekitar Rp1.749.000 saja.
2. Tecno Spark 20C
Meskipun sekilas tampak mirip dengan Spark 20, tetapi Tecno Spark 20C tidak memiliki modul kamera bumpy dan tampak sedikit lebih tebal dengan ketebalan 8.55 mm. Selain itu, sayangnya Spark 20C tidak dilengkapi dengan sertifikasi ketahanan terhadap air atau debu sebagai perlindungan apapun.
Untuk performa, varian ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G36, lebih cocok digunakan untuk aktivitas ringan seperti chatting, menonton film, atau beraktivitas di media sosial. Ponsel ini tersedia dalam dua varian RAM, yaitu 4 GB dan 8 GB, serta memori internal 128 GB dengan ekspansi hingga 1 TB menggunakan microSD.
Meskipun memiliki kamera utama dengan resolusi hingga 50MP, namun varian Spark 20C memiliki batasan pada perekaman video, sebab hanya mampu mencapai resolusi maksimum 1080p@30 fps saja. Dari aspek kelengkapan sensor dan konektivitas, Spark 20C tidak dilengkapi dengan sensor giroskop.
Namun tetap menyediakan sejumlah sensor seperti sensor sidik jari, sensor cahaya, proksimitas, akselerometer, dan kompas, serta dukungan NFC. Meskipun memiliki beberapa kekurangan jika dibandingkan dengan varian Spark 20, namun Spark 20C memiliki harga yang lebih terjangkau. Terdapat dua varian harga, yaitu Rp1.199.000 untuk varian RAM 4GB+4GB dan penyimpanan 128GB, serta Rp1.499.000 untuk varian RAM 8GB+8GB dan penyimpanan 128GB.
Dengan perbedaan harga dan spesifikasinya, Anda dapat memilih gadget terbaru Tecno yang paling sesuai dengan kebutuhan dan anggaran. Jika butuh fitur lebih tinggi, pilih Spark 20. Namun untuk varian yang lebih hemat, Anda bisa pilih Spark 20C.